3 Cara Memperbaiki Lubang Charger HP yang Longgar

Teknotes.id – Ponsel telah menjadi bagian dari rutinitas kehidupan kita sehari-hari. Didalam ponsel kita terdapat mengandung banyak informasi pribadi seperti aplikasi keuangan, sosial media, dan bahkan pekerjaan.

Ketika ponsel terus digunakan, akan menyebabkan ponsel panas, baterai boros, hingga lubang charger hp yang longgar karena pengisian baterai yang terus menerus. Port charger adalah salah satu bagian terpenting dari ponsel, jika ponsel tidak memiliki daya baterai, Anda mungkin tidak dapat menggunakan ponsel tersebut.

Tapi pernahkah Anda mengalami masalah pada ponsel, yaitu lubang port charger yang longgar. Ini adalah sesuatu yang dapat diperbaiki dengan mudah kecuali Anda paham betul caranya. Anda tidak perlu khawatir karena kami memiliki beberapa solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Kami akan berbagi cara mudah dan praktis untuk memperbaiki lubang charger hp yang longgar. Jadi berikut adalah beberapa solusi terkait cara memperbaiki lubang charger hp yang longgar.

Daftar Isi

Penyebab Port Charger Longgar

Salah satu penyebab charger menjadi longgar adalah sering menggunakan kabel tidak original atau palsu, sering gonta-ganti charger. Hindari hal-hal tersebut untuk membuat port charger ponsel Anda menjadi lebih awet. Selalu gunakan charger original bawaan dari ponsel saat pembelian.

1. Bersihkan Lubang Port Charger

3 Cara Memperbaiki Lubang Charger HP yang Longgar

Port konektor yang kotor yang dipenuhi debu dapat menjadi penyebab port menjadi rusak, hal ini karena ponsel berada dalam tas atau saku celana. Cara termudah untuk membersihkan port charger adalah menggunakan cotton bud, jarum, atau kuas lukis ukuran 10, bersihkan secara menyeluruh dan merata, lakukan secara hati-hati pada konektor pengisi daya.

2. Atur Arah Konektor

3 Cara Memperbaiki Lubang Charger HP yang Longgar

Jika Anda menggunakan charger palsu atau tidak original, ini cenderung dapat merusak konektor pada sebuah ponsel karena membuatnya bengkok atau miring. Atau hal lain bisa terjadi seperti ponsel pernah jatuh dalam keadaan sedang di-charger dan sekarang charger jadi mudah lepas atau longgar.

Jika Anda mengalami arah konektor yang bengkok atau miring, maka cara memperbaiki lubang charger ponsel yang longgar adalah dengan mengubah arah konektor tersebut seperti semula. Anda bisa mengubah arah konektor yang berpindah menggunakan jarum jahit atau pentul yang cukup kuat agar bisa mengubah arah konektor yang tidak lurus tersebut.

Berikut ini langkah-langkah untuk mengatasi konektor ponsel rusak atau longgar dengan cara mengatur arah konektor:

  1. Ambil jarum yang paling kuat
  2. Cari lubang pada port charger, lalu masukkan jarum ke lubang tersebut
  3. Setelah itu, goyang-goyangkan ke kiri, kanan, atas, bawah untuk meluruskan lagi port charger ke seperti semula
  4. Pastikan kembali port charger berada di tengah dan tidak bengkok atau miring
  5. Jika dirasa port charger sudah kembali seperti semula, silahkan untuk melakukan pengisian daya baterai ponsel

3. Ganti IC Charger

3 Cara Memperbaiki Lubang Charger HP yang Longgar

Jika cara diatas tidak ada yang berhasil maka Anda bisa menggunakan cara terakhir ini, yaitu dengan mengganti IC charger. Jika Anda memiliki pengetahuan atau pengalaman tentang perbaikan ponsel, maka Anda bisa memperbaikinya sendiri. Port pengisian daya pengganti dapat dibeli langsung di toko online atau tempat service terdekat.

Namun, jika Anda tidak memiliki pengetahuan tentang perbaikan ponsel, Anda cukup datang ke tempat service untuk mengganti IC charger dengan yang baru, cara ini merupakan langkah mudah dan sederhana. Biaya layanan yang dibebankan untuk mengganti IC charger sendiri sekitar 100 ribuan hingga 200 ribuan, tergantung dari jenis ponsel dan port pengisi daya yang digunakan.

Kesimpulan

Sudah menjadi hal yang umum jika port pengisian daya ponsel Anda tidak berfungsi. Jadi dengan menggunakan tips satu dan dua di atas, Anda dapat memperbaiki port pengisi daya yang rusak di tanpa biaya dan teknisi apa pun. Tetapi jika tips satu dan dua diatas tidak ada yang berhasil maka bawa ponsel Anda ke tempat service.

Itulah cara memperbaiki lubang charger hp yang longgar, mohon untuk melakukan cara diatas dengan hati-hati, jika tidak maka port charger ponsel Anda akan rusak atau patah. Tulisan ini ditulis berdasarkan pengalaman pribadi, namun saya langsung menerapkan cara ketiga karena port charger ponsel saya sudah longgar parah. Saya membawanya ke tempat service di roxy. Demikian artikel ini, jika dirasa artikel ini bermanfaat jangan lupa untuk membagikan kepada keluarga atau teman, terima kasih.