Cara Menambahkan Ikon Sosial Media di WordPress Tanpa Plugin

Teknotes.id – Media sosial sekarang ini menjadi bagian yang sangat penting untuk dimasukan ke situs web atau blog. Hal ini tentunya dapat membuat pengunjung untuk berinteraksi lebih lanjut ke Anda.

Menambahkan tombol media sosial menggunakan plugin memang lebih cepat dan mudah karena Anda hanya menginstal dan mengaktifkan. Namun, hal ini dapat mempengaruhi dan memperlambat kinerja situs web Anda

Tidak sedikit juga tema WordPress yang sudah mendukung fitur ini. Namun, bagaimana jika tema WordPress yang Anda pakai tidak mendukung tombol media sosial.

Kami mempunyai ide yang lebih baik, yaitu bagaimana cara menambahkan tombol media sosial tanpa plugin. Sekarang kami akan memberi tahu Anda tentang Cara Menambahkan Ikon Sosial Media di WordPress Tanpa Plugin.

Requirement

Sebelum kita menuju ke langkah-langkahnya, mari kita siapkan dulu beberapa hal yang diperlukan.

  • Icon media sosial
  • Link ke halaman media sosial

Icon media sosial Anda dapat mengunduh gambar dari flaticons, icons8, materialdesign, iconmonstr, nounproject, feather, icofont, icomoon, dan masih banyak lagi lainnya.

Icon media sosial yang populer dan paling umun seperti

  • Instagram
  • Facebook
  • Twitter
  • YouTube
  • Linkedin
  • Snapchat
  • Pinterest
  • WhatsApp
  • Line
  • dll

Langkah-langkah

Langkah 1 kunjungi situs Flaticon atau situs yang kami sebutkan di atas untuk mengunduh gambar atau Anda juga bisa menyalin gambar  dengan cara klik kanan kemudian salin gambar. File gambar yang dibutuhkan seperti Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, dan masih banyak lagi.

Cara Menambahkan Ikon Sosial Media di WordPress Tanpa Plugin

Langkah 2

Klik menu Appearance -> Widgets, selanjutnya tambahkan ‘Custom HTML’ kemudian salin dan tempelkan script code dibawah ini. Anda dapat meletakan di header, sidebar, atau footer setelah itu klik ‘Simpan’. Selanjutnya buka situs web Anda untuk melihat icon media sosial berhasil atau tidak.

<div> 
<a href="https://www.facebook.com/teknotesid" target="_blank"><img style="margin:5px" src="https://www.flaticon.com/svg/static/icons/svg/145/145802.svg" width="25" height="25" alt="Facebook"></a>
<a href="https://www.twitter.com/teknotesid" target="_blank"><img style="margin:5px" src="https://www.flaticon.com/svg/static/icons/svg/145/145812.svg" width="25" height="25" alt="Twitter"></a>
<a href="https://instagram.com/teknotesid" target="_blank"><img style="margin:5px" src="https://www.flaticon.com/svg/static/icons/svg/2111/2111463.svg" width="25" height="25" alt="Instagram"></a>
<a href="https://www.youtube.com/channel/UCpvCUzb6o0z3nJYpgoX1vDw" target="_blank"><img style="margin:5px" src="https://www.flaticon.com/svg/static/icons/svg/187/187209.svg" width="25" height="25" alt="YouTube"></a>
</div>
widget footer bar

Note: Anda dapat mengubah URL halaman sosial media dengan milik Anda dan Anda bisa menambahkan media sosial lainnya.

Jika berhasil maka tampilannya akan seperti ini.

tampilan berhasil

Kesimpulan

Sekarang ketika pengunjung mengklik icon sosial media disitus web Anda, maka tab baru akan terbuka dan memuat halaman sosial media.

Yey! sosial media di situs web Anda sudah berhasil, Anda juga dapat menambahkan sosial media lain dengan menambahkan script code tersebut.

Demikian artikel Cara Menambahkan Ikon Sosial Media di WordPress Tanpa Plugin. Terima kasih telah membaca artikel ini dan semoga bermanfaat. Tunggu konten kami selanjutnya ya.

by Mr M
Hi! I am Owner and Writer at Teknotes.id. I love WordPress, Graphic Designer, Technology, Blogging, and Programming. I will help you making some technically being easy to understand :)

Tinggalkan komentar